Manajemen Pendidikan Islam

Manajemen pendidikan islam atau biasa disingkat dengan MPI adalah salah satu jurusan di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. MPI adalah jurusan yang sangat baik, karena mahasiswa dibekali dua skill yaitu mampu mendidik secara profesional dan mampu berwirausaha dengan baik.

Awalnya saya sangat pesimis berada dijurusan ini karena banyak desas-desus yang mengatakan bahwa MPI itu tidak memiliki arah tujuan. Hal ini terjadi karena adanya perubahan nama dari KI( kependidikan Islam) menjadi MPI. Dengan adanya perubahan ini, pemerintah/masyarakat sudah tidak mengetahui lagi apa itu MPI, akibatnya dalam penerimaan PNS ijazah para alumni MPI itu tidak diterima berdasarkan alasan MPI ini jurusannya mengarah kemana??
Meskipun demikian saya harapkan kepada seluruh instansi yang terkait agar meningkatkan pelaksanaan sosialisasi jurusan. Agar MPI itu bisa dikenal lebih luas lagi dan para alumninya tidak menjadi sarjana pengangguran.

Namun setelah beberapa semester saya lewati dengan adanya arahan dari para dosen yang mengatakan bahwa jurusan bukanlah hal yang bisa membuat kita sukses, akan tetapi yang paling penting yaitu skill. Dijurusan mana pun kita berada jika skillnya tidak ada maka yakinlah bahwa kita akan sulit untuk hidup dengan sejahtera yakni bisa mendapatkan pekerjaan yang layak.

Berangkat dari sini saya mulai sadar bahwa ternyata semua jurusan itu baik, hanya saja tergantung dari diri kita sendiri bagaimana menyikapinya. Termasuk MPI yang jika kita benar-benar bersungguh-sugguh dalam belajar maka banyak sekali ilmu yang bisa kita dapatkan dan akan berguna dimasa depan kita nanti.

Jadi harapan saya semoga MPI ini adalah salah satu jalan yang bisa membawa saya kepada keberhasilan untuk menggapai cita-cita sehingga dapat hidup sejahtera dan bahagia didunia maupun diakhirat kelak, amin ya rabbal 'alamin.
        

Komentar

  1. klw kita sdh berusaha pasti ada jalan...insya Allah

    BalasHapus
  2. menjadi orang yg berguna bgi masyarakat akan lebih baik sobat...dan inzallh mpi bisa menjadikan kita jdi orng yg berguna apbila kita bersung2uh-sungguh,amin. semngat sikamponk...

    BalasHapus
  3. Sukses selalu untuk anak MPI......:)

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

DATA DIRI

PENGERTIAN PENDIDIKAN NILAI